Menghilangkan Bau Ketiak Dengan Bahan Alami

menghilangkan bau ketiak dengan bahan alami

Bau ketiak merupakan penyebab umum menurunnya percaya diri seseorang. Bau ketiak muncul akibat interaksi antara kandungan keringat dengan mikrobiota atau bakteri. Banyak cara untuk menghilangkan bau ketiak, baik dengan bahan alami ataupun kimia. Masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangannya, kelebihan bahan alami adalah bahannya mudah di dapat. Berikut merupakan cara menghilangkan bau ketiak dengan bahan alami yang bisa kalian coba :

1. Rebusan Daun Sirih

Sejak dahulu, daun sirih telah digunakan untuk kecantikan hingga pengobatan penyakit. Daun sirih mengandung zat antibakteri yang berguna untuk mencegah pertumbuhan bakteri bau badan pada kulit. Berikut cara membuatnya :

  • Petik 1-2 lembar daun sirih.
  • Tambahkan kapur pada daun sirih yang telah dipetik.
  • Remas-remas daun hingga hancur.
  • Kemudian oleskan daun yang telah di hancurkan ke ketiak.

2. Daun Kemangi

Selain untuk di konsumsi, daun kemangi juga dapat digunakan sebagai bahan penghilang bau ketiak karena kandungan atsiri didalamnya. Atsiri dipercaya dapat menghilangkan bau badan.

  • Petik beberapa lembar daun kemangi.
  • Keringkan daunkemangi dibawah sinar matahari.
  • Jika sudah kering tumbuk daun kemangi hingga menjadi bubuk.
  • Kemudian seduh dengan air panas lalu di saring.
  • Minumlah teh kemangi sebanyak 2 kali sehari secara rutin.

3. Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan tumbuhan yang bagus digunakan untuk menghilangkan bau ketiak. Kandungan antioksidan dan antibakteri pada lidah buaya berguna mengatasi bau pada ketiak.

  • Ambil satu batang lidah buaya.
  • Pisahkan lidah buaya dari kulinya.
  • Kerok lidah buaya hingga mengeluarkan gel.
  • Aplikasikan gel ke kulit ketiak dan biarkan satu malam.
  • Saat pagi hari, bilas hingga bersih.

4. Lemon

Lemon bisa menjadi salah satu cara menghilangkan bau ketiak karena kandungan asam sitrat yang dapat menghilangkan bakteri penyebab bau ketiak.

  • Ambil sebuah lemon lalu potong menjadi 2 bagian.
  • Peras lemon di dalam wadah.
  • Celupkan kapas ke dalam perasan air lemon, lalu oleskan pada ketiak.

Scroll to Top